JUMAT (16/8/2024) digelar rapat paripurna di Gedung DPRD Kota untuk mendengarkan pidato kenegaraan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia.
Rapat ini dimulai pukul 09.00 sampai 11.15.
Sebelumnya, Bambang Soesatyo selaku Ketua MPR RI mengatakan pada 17 Agustus merupakan momentum penting ulang tahun kemerdekaan Indonesian. Karenanya, dia mengajak umat beragama menyongsong dan memaknai hari kemerdekaan yang sangat penting.
“Cita-cita bangsa Indonesia sudah jelas sebagaimana dirumuskan dalam pembukaan undang-undang dasar 1945. Pancasila sebagai landasan ideologis moralitas dan kepribadian bangsa Indonesia. Kami juga mengarapkan kesinambungan pembangunan nasional,” ujarnya.
Sedangkan Puan Maharani selaku Ketua DPR RI menyatakan, negara Indonesia telah melaksanakan agenda nasional penting dan strategis yang akan menentukan jalannya penyelenggaraan pemerintahan lima tahun ke depan yaitu dengan pemilihan umum untuk memilih Presiden dan Wakil Presiden. Juga memilih anggota legislatif DPR RI, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten Kota, memilih anggota DPD.
Sementara Joko Widodo selaku Presiden Republik Indonesia mengatakan, selama 10 tahun Indonesia mampu membangun 3.660 km jalan desa, 1,9 juta meter jembatan desa, 2.7000 Km jalan Tol, 6.000 Km jalan Nasional, 50 pelabuhan, bandara baru dan 43 bendungan. Serta 1,1jt hektar jaringan irigasi baru.
“Energi yang ingin kita wujudkan adalah transisi yang berkeadilan yang terjangkau dan mudah diakses bagi masyarakat. Kita juga patut bersyukur untuk pertama kali kita memiliki INA digital yaitu sebuah digitalisasi layanan pemerintah yang terintregrasi untuk mempercepat dan mempermudah layanan bagi masyarakat dalam bidang hukum setelah 79 tahun merdeka akhirnya kita memiliki kitab undang-undang hukum pidana yang baru,” katanya.
Sayangnya dalam rapat paripurna hari ini hampir separuh anggota DPRD Kota Bekasi periode 2019-2024 tidak hadir. Mungkin mereka tidak terpilih lagi untuk periode bertkutnya sehingga banyak bangku dewan yang kosong. (Dinda Nur Aisyah dan Shiva Svastika Pamuarsih).