Jalan Rusak di Cikunir Raya, Banyak Pengendara Terjatuh

Umum3485 Dilihat

TERJADI kerusakan jalan umum di bawah tol Lingkar Luar Jakarta, bahkan sering terjadi genangan air saat hujan di salah satu titik jalan ini. Meski sudah diperbaiki beberapa kali tetapi jalanan pun kembali rusak. Kerusakan jalan tersebut menyebabkan pengendara terjatuh.

Jalan Cikunir Raya yang berada di Kelurahan Jaka Mulya, Kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi, yang berada di bawah tol lingkar luar Jakarta mengalami kerusakan yang cukup parah. Jalan ini sudah tiga kali diperbaiki tetapi hasilnya kembali rusak.

Salah satu warga yang mempunyai toko di samping jalan Cikunir Raya bernama Ajul mengatakan, apabila jalan tersebut diperbaiki hanya ditimbun menggunakan pasir di mana jika hujan maka akan rusak kembali.

“Jalanan terakhir diperbaiki kapan ya, kira-kira tujuh sampai delapan bulan yang lalu,” kata Ajul, Rabu (7/6/2023).

Bila hujan turun, salah satu titik yang berada di Jalan Cikunir Raya mengalami genangan air. Hal ini salah satu penyebab yang menjadikan jalan rusak. Selain genangan air, penyebab jalanan rusak adalah karena getaran yang ditimbulkan dari mobil yang melewati tol di atas jalan Cikunir Raya.

Banyak pengendara yang jatuh karena luhang yang berada di Jalan Cikunir Raya, menyebabkan pengendara mengalami luka-luka. Ajul mengungkapkan sepekan sekali bisa terjadi dua kali pengendara jatuh.

Ajul berharap jalan tersebut segera diperbaiki dengan bahan-bahan yang bagus agar tidak mudah rusak dan pengendara tidak banyak yang kembali jatuh. (Ivan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *