PARTAI Hati Nurani Rakyat (Hanura) yang mendapatkan nomor 10 di Pemilihan Umum Legislatif (Pileg) 2024 Kota Bekasi juga masih ditongkrongi para calon legislatif (caleg) dengan wajah-wajah baru. Kendati demikian, mereka tetap ngotot mampu merebut kursi dewan.
Di Daerah Pemilihan (Dapil) 1 misalnya, ada Abdul Wahab Joni yang dijagokan di nomor urut 1. Abdul didampingi Wawan Gurnita, Karina Septiana, dan Pradito Widyanto di nomor urut 2, 3, dan 4.
Sedangkan di Dapil 2 ada Rully Bil Alam yang menjadi andalan di nomor urut 1. Posisinya diperkuat Denny Yanri Frits, Anastasya Fitriani, dan Erlangga Saputra di nomor urut 2, 3, dan 4. (zas)