PASANGAN calon nomor urut 3, Tri Adhianto-Harris Bobihoe langsung melayat ke rumah duka, KH Sukandar Ghozali, Minggu (29/9/2024) tepat pukul 14.30. Bahkan keduanya ikut iring-iringan jenazah sejak RSUD Kota Bekasi.
Setiba di rumah duka juga sudah hadir tokoh masyarakat, H Zaini Sidi yang kemudian disusul Ketua FKUB H Abdul Manan. Baru sejumlah masyarakat lainnya dari berbagai utusan.
KH Sukandar Ghozali meninggal pada Minggu (29/9/2024) setelah beberapa hari menjalani perawatan di RSUD Kota Bekasi. (zas)