RATUSAN alumni siswa SMA 2 Bekasi angkatan 1985 – 2024 mengikuti kegiatan Jalan Sehat sebagai Pre-Event Reuni Akbar 2024 yang dilaksanakan di kawasan Car Free Day, Kota Bekasi, Ahad, 17 November 2024.
Kegiatan Jalan Santai merupakan rangkaian kegiatan Silaturahmi Lintas Generasi 40 Tahun 4 Dekade SMA 2 Bekasi 1985-2024 atau Reuni Akbar Alumni SMA 2 Bekasi yang akan dilaksanakan pada Sabtu 14 Desember 2024 mendatang.
Angela Devi Noverentia, anggota panitia Reuni Akbar Alumni SMA 2 Bekasi mengatakan kegiatan Jalan Santai ini mengambil rute dari halaman SMA 2 Bekasi di Jalan Tangkuban Perahu No. 1 kota Bekasi menuju Bundaran Sumarecon, kemudian berakhir di halaman Bakso Lapangan Tembak Jl Ahmad Yani No 5 Kota Bekasi.
“Peserta jalan santai mengambil rute dari SMA 2 Bekasi menuju Bundaran Sumarecon selanjut berakhir di halaman. Bakso Lapangan Tembak Jl Ahmad Yani No 5
Kota Bekasi,” ungkap panitia bidang sponsor.
Devi mengatakan selain kegiatan jalan santai, panitia juga menghadirkan kegiatan senam, game, dan door prize, selain itu panitia juga menyediakan pelayanan cek kesehatan gratis.
“Selain berolahraga senam, main game serta kegiatan seru-seruan lainnya, panitia juga menyediakan pelayanan cek kesehatan gratis,” ujarnya.
Untuk cek kesehatan gratis, panitia kegiatan jalan sehat melibatkan tenaga kesehatan dari puskesmas Margajaya yang juga alumni SMA 2 Bekasi angkatan 96 dan 97.
Sementara itu Budi Hartono, alumni SMA 2 Bekasi angkatan 89 merasa bangga dan senang dengan penyelenggaraan Reuni Akbar SMA 2 Bekasi ini. Selain sebagai ajang silaturahmi, reuni akbar juga menjadi tempat tukar informasi, cerita dan pengalaman masing -masing alumni.
“Event reuni akbar menjadi sangat penting untuk mengikat silaturahmi, tukar informasi dan cerita pengalaman dari teman teman yang hampir puluhan tahun tidak pernah ketemu,” jelasnya.
Kegiatan reuni ini, menurut Budi diharapkan menumbuhkan sikap solidaritas dan kepedulian antar sesama alumni, dan saling memberi support dan dukungan.
Puncak Kegiatan Reunian Akbar 4 Dekade SMA 2 Bekasi 1985-2024 ini rencana akan dilaksanakan Sabtu 14 Desember 2024 di Remark Conventon Hall Jl KH Noer Alie Komplek Ruko, Duta Permai, Kalimalang Kota Bekasi pukul 13.00 hingga 16.00 WIB.(Banu)