ASEP (41) adalah seorang pedagang tanaman hias. Ia berjualan di Jalan RA Kartini Kota Bekasi. Asep sudah berumah tangga dan mempunyai satu anak. Kini anaknya masih bersekolah SMK di kampung halamannya.
Asep sendiri sudah berjualan tanaman sejak 2019. Dia berjualan seorang diri. Untuk penghasilannya sebagai penjual tanaman bisa mendapatkan Rp1 juta per hari. Ketika pembeli sepi ia masih bisa mendapatkan Rp500 ribu. Untuk tanamannya ada berbagai jenis seperti tanaman suplir, tanaman lidah mertua, tanaman sirih gading, dan lainnya.
“Kalau harga tanaman yang kecil sekitar Rp10 ribu hingga Rp16 ribu. Kalau tanaman yang besar sekitar Rp30 ribu hingga Rp175 ribu,” ujarnya.
Asep buka dari jam 08.00 pagi hingga 17.00 sore. “Kalau buat penghasilan ya lumayan cukup buat biaya rumah tangga dan biaya anak sekolah, sekarang anak tunggal saya masih bersekolah SMK di kampung,” lanjutnya.
Sebelum berdagang tanaman hias, Asep mengaku pernah berkerja serabutan. Asep juga tinggal di daerah Marga Jaya Kota Bekasi. Ia suka berjualan saat berusia 19 tahun, Asep berjualan di daerah tersebut karena kurangnya tempat di kampung halamannya.
Asep juga suka dengan pekerjaanya walau hanya sebagai pedagang tanaman hias. Ia juga mengaku untuk penghasilannya cukup untuk keperluan rumah tangga dan biaya sekolah anaknya. (Irgi, Shinta)