Anim Imamuddin Mencoblos di TPS 9 Jatisampurna

Politik919 Dilihat

WAKIL Ketua DPRD Kota Bekasi Anim Imamuddin ikut memberikan suaranya pada Pemilu 2024 di TPS 9, Jatisampurna, Rabu (14/2/2024). Anim datang bersama istri dan anaknya sekitar pukul 09.00 pagi.

“Alhamdulillah, meski hujan warga antusias menyampaikan aspirasinya dengan datang ke TPS untuk memberikan hak suaranya,” ungkap Anim.

Terpantau di lapangan, anggota KPPS melakukan verifikasi surat undangan pemilih dan langsung mempersilakan Wakil Ketua DPRD bersama keluarga untuk duduk mengantri di tempat yang disediakan bergabung dengan warga lain.

“Alhamdulillah semua petugas di TPS ini menjalankan tugasnya sesuai aturan. Semua logistik pelaksanaan pemilu di TPS ini sudah tersedia,” terang Anim.

Anim juga mengingatkan agar semua petugas KPPS, KPU, Bawaslu serta seluruh perangkat pemilu ntuk bekerja secara profesional sehingga pemilu berjalan jujur, adil dan profesional.

“Saya juga berpesan kepada seluruh masyarakat untuk memberikan suaranya dan jangan golput. Mari sama-sama kita rayakan pesta demokrasi ini dengan riang gembira. Kepada para petugas juga bisa bekerja secara profesional sehingga pemilu tahun ini bisa berjalan baik dan menghasilkan pemimpin serta anggota dewan yang sesuai dengan keinginan warga Kota Bekasi khususnya,” pungkas Anim. (Jimmy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *