PERINGATAN Maulid Nabi Muhammad SAW berlangsung di Majelis Ta’lim Al-Husna Albarkah, sekaligus haul Ustadzah Hj Barkah pendiri MT Kaum Ibu Al- Husna, Selasa (10/10/2023).
Acara dimulai pukul 07.00 WIB di Komplek Antolope 1 Jatibening 1 Jalan Pangrango 1 No 1 yang tergabung di dalam 31 persatuan Majelis Ta’lim se-Kota Bekasi dan Jakarta.
Pimpinan Majelis Ta’lim Ustadzah Hj Tuti Nur Ainiyah mengatakan bahwa MT Al-Husna Albarkah dikenal masyarakat sebagai tempat pengajian pertama di Kota Bekasi. Kini sudah berjalan puluhan tahun. Jamaah yang hadir dari Bekasi dan Jakarta.
Acara ini diawali dengan pembacaan fatihah twasal, yaasin, khotmil Qur’an, dzikir tahlil, kemudian dilanjut do’a arwah dan do’a birrul walidain. Dipimpin para ustadzah dari persatuan Majelis Ta’lim Al-Husna Albarkah diiringi hadroh Al-Husna Albarkah. Lalu pembacaan ayat-ayat Suci Al-Qur’an oleh qoriah Internasional Ustadzah Nurasiah Amin.
Camat Pondok Gede Zaenal Abidin Syah yang hadir dan memberikan sambutan mendoakan semoga jamaah yang hadir dalam acara ini mendapatkan rahmat dan diberkahi Allah SWT.
Ada enam penceramah yang hadir dalam acara Maulid ini, tiga diantaranya yaitu Ustadz Taufiqurrahman SQ (Ustadz Pantun), Ustadzah Hj Qotrun Nada Lc, dan Ustadzah Hj Dra Nubzah Abdullah Syafii.
“Marilah sama-sama kita menghadap ke depan, karena Rasulullah dihijrahkan dari Kota Makkah ke Kota Madinah untuk membangun negeri islam, maka sekarang kita sadar bahwa kita harus mencari pemimpin yang muslim dan benar,” ujar Ustadzah Nusbah. (Fafa)